Jumat, 28 Desember 2012

wisata banyumas

Bendung Gerak Serayu

Bendung Gerak Serayu adalah bendungan dengan memanfaatkan debit air sungai Serayu yang melintasi wilayah kabupaten Banyumas dan kabupaten Cilacap untuk pengairan sawah beririgasi di wilayah kedua kabupaten tersebut.Pembangunannya dimulai pada tahun 1993 dan diresmikan bulan November1996 yang telah mengalirkan air bagi sawah-sawah di Banyumas dan Cilacap, bahkan sebagian wilayah Kebumen. Total daerah cakupan pengairannya kurang-lebih 21.000 ha ( 210 km²)Di tempat itu juga di manfaatkan untuk budidaya perikanan air tawar oleh masyarakat sekitar.


Pemandian Kalibacin

Pemandian Kalibacin terletak di desa Tambak Negara, Kecamatan Rawalo. Objek wisata ini dibangun oleh Pemerintah Belanda pada tahun 1892. Mata air dialirkan ke kolam penampungan seluas 1600 meter persegi.Air pemandian yang mengandung mineral seperti nitrat, sulfur, chlorida, sink, dan kalsium dimanfaatkan pengunjung untuk menyembuhkan penyakit kulit, syaraf dan rematik.Pengunjung yang datang bahkan berasal dari luar negeri.

Telaga Sunyi

Telaga sunyi terletak lebih kurang 3 km di sebelah timur objek wisata Baturraden. Objek wisata ini menyajikan telaga yang indah dan berair dingin. Batu-batuan alam, pohon-pohon yang rindang masih ditambah dengan kesejukan udara membuat objek wisata ini sangat cocok untuk acara keluarga. Saat ini kawasan masih dimiliki Perum Perhutani KPH Banyumas Timur dengan luas lahan 1,5 hektar.

Curug Cipendok

Curug Cipendok terletak di Desa Karangtengah, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas. Air terjun Curug Cipendok memiliki ketinggian 92 meter. Hawa di sekitarnya sejuk dan sepanjang jalan menuju ke sana terdapat area perkebunan. Di sekitar wilayahnya terdapat bumi perkemahan dan sebuah telaga yang bernama Telaga Pucung. Lokasi air terjun ini cukup mudah untuk dicapai. Jalan menuju lokasi sudah diaspal semua. Sampai lokasi parkir, dimana kita harus berjalan menuju lokasi air terjun, kita akan benar-benar dapat menikmati pemandangan alam di sekitar sambil berolahraga.
Di jalan menuju lokasi, banyak warung yang menjajakan Mendoan, susu murni yang bisa anda temukan di warung-warung rumah penduduk. Perkebunan tomat, cabai dan seledri cukup menarik dinimati dalam perjalanan menuju lokasi. Belum lagi sungai-sungai kecil denga air jernih mengalir, bisa mengundang kita untuk turun sejenak merasakan sejuk dan jernihnya air pegunungan. Bila hari besar seperti libur lebaran, lokasi ini cukup ramai dikunjungi setiap tahunnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar